Timmy Time

Timmy Time adalah serial animasi tanpa dialog yang dikhususkan untuk penonton pra-sekolah. Animasi ini ditayangkan di CBeebies mulai 6 April 2009, dan di Indonesia ditayangkan di B-Channel. Timmy Time mengisahkan tentang Timmy, bayi domba yang merupakan salah satu tokoh di animasi Shaun The Sheep, yang kini sudah mencapai usia pra-sekolah.

Karakter


  • Timmy, domba berbulu putih yang menjadi tokoh utama di animasi ini. Hobinya ialah bermain bola. Timmy sangat terobsesi untuk disanjung diantara teman-temannya. Dalam beberapa episode, masalah bermulai darinya.
  • Harriet, burung kuntul, satu dari dua guru di sekolah Timmy.
  • Osbourne, burung hantu, guru lainnya di sekolah Timmy.
  • Yabba, anak bebek yang mengenakan kacamata selam di setiap penampilannya.
  • Paxton, anak babi. Ia senang sekali makan, namun tidak lebih dari Kid si kambing.
  • Mittens, anak kucing. Ia sangat benci bila bulunya basah ataupun kotor.
  • Ruffy, anak anjing. Ia senang menggali sesuatu.
  • Apricot, anak landak. Ia takut bila mendengar suara keras, seperti petir.
  • Stripey, anak luak. Seperti luak pada umumnya, ia tidur di siang hari dan bangun pada malam hari. Sehingga di setiap penampilannya ia tampak kurang bersemangat.
  • Kid, anak kambing. Nafsu makannya sangat tinggi, lebih dari Paxton.
  • Otus, anak burung hantu. Ia senang membantu, terutama kepada gurunya, Osbourne, yang sama-sama burung hantu. Hobinya membaca dan membuat istana pasir.
  • Finlay, anak serigala berwarna merah. Ia selalu bersemangat disetiap penampilannya.
  • Bumpy, ulat hijau. Ia bukanlah anak didik di sekolah Timmy, namun perannya cukup penting di animasi ini. Terkadang ia ditampilkan di bagian awal episode. 
Timmy Time
TimmyTimeIntertitle.jpg
Genre animasi komedi anak
Pembuat Jackie Cockle
Pengisi suara Kate Harbour
Justin Fletcher
Louis Jones
Negara Britania Raya
Jumlah seri 3
Jumlah episode 78 (Daftar episode)
Produksi
Produser eksekutif Miles Bullough
David Sproxton
Peter Lord
Nick Park
Produser Jackie Cockle
Lokasi Difilmkan di Bristol
Lama waktu 10 minutes
Perusahaan produksi Aardman Animations
Distributor HiT Entertainment
Siaran
Saluran asli CBeebies, Disney Junior, Treehouse TV Cartoonito Playhouse Disney (di beberapa negara), B-Channel (Indonesia)
Format gambar PAL (1080i)
Format audio Stereo
Pertama tayang 6 April 2009 - sekarang
Kronologi
Tayangan terkait A Close Shave
Shaun the Sheep
 
Ok, ini ada gambar dari masing-masing tokoh: (yang tanpa nama itu Timmy yah)













Ok, segitu dulu postingan saya. Setelah posting ini, saya mau memosting karakteristik dari masing-masing tokoh. Terimakasih.

(Sumber: google.co.id, id.wikipedia.org dengan sedikit perubahan)

Komentar

Postingan Populer